slider

Don't Look Up Film Penutup 2021 Terbaik



Sejak di SMA gue suka banget sama film-film bertemakan disaster, karena saat SMA gue dulu di Boarding School yang setiapa ada cara nonton bersama entah dari kegiatan ekstrakurikuler atau dari pelajaran tertentu macam Biologi, Fisika dan lainnya selalu ngasih film yang bertema tentang bencana. Gue ingat pertama kali nonton film bertema disaster ini adalah film The Die After Tomorrow dari pelajaran Fisika kalau gak salah. Kalau yang belum coba tonton deh, walaupun film lama(2004) itu masih bagus banget dan salah satu film yang wajib di tontn. Filmnya berkisah tentang akibat pemanasan global. Ada juga The Core, Deep Impact sampai Armagedon(Leaving On A Jet Plane - Chantal Kreviazuk) yang OST masih sering gue puter di Spotify. Pokoknya film-film yang sering bikin kita eling itu sering banget muncul kalau kita nonton bareng setelah ujian biasanya.

Setelah lulus pun disaster movie ini masih menjadi comfort theme movie gue selain slice of life, dan gue baru nih nonton salah satu film disater movie tahun 2021 yang tayang di Netflix tanggal 24 Desember kemarin yaitu “Don’t Look Up” film yang dimainkan Leonardo Dicaprio dan Jennifer Lawrence ini membawa gue ke masa-masa sekolah dulu. Premis lama yang masih diramu oleh film ini yaitu tentang seorang Ilmuwan yang menemukan sebuah kebenaran tentang bencana yang akan melanda bumi ini dan berusaha mencegahnya.


1. Komet besar akan menabrak bumi



Don't Look Up ini bercerita tentang Jennifer Lawrence yang berperan sebagai Kate Dibiasky, seorang mahasiswi Astronomi di Michigan yang sedang meneliti sebuah komet sebagai syarat pasca sarjananya. Tiba-tiba dia keget dengan penemuannya itu, karena setelah dihitung-hitung lagi bareng dosennya Dr. Randall Mindy yang diperankan oleh Leonardo Dicaprio. Komet sebesar Gunung Everest ini ternyata akan menabrak bumi yang tentu saja ini akan mengakibatkan kehancuran total di Bumi. Segeralah mereka berdua lapor ke NASA lalu NASA lapor ke White House nya pun nggak langsung direspon harus nunggu seharian baru mereka dikasih waktu buat jelasin(ribetnya sama ya kayak di sini) dan berakhir malah disepelein. Setelah disepelin atas ide Prof. Teddy atasan NASA yang menangani kasus ini mereka mencoba membawa ini ke media. Namun tanggapan mereka sama aja malah dijadiin bahan candaan. 

Para Cast Don't Look Up



2. Based on Truly Posibble Event

Embel-embel "Based on True Story" dan "Based on True Event” itu mah biasa, tapi “Based on Truly Posibble Event” itu gue beneran baru baca. Gue sempet baca berulang kali takutnya salah baca. Ternyata emang benar gitu dong di poster tulisannya. Apalagi coba ini maksudnya? Bersadarkan kejadian yang mungkin akan terjadi? Setelah gue nonton pun apa ya yang sekiranya masuk “Based on Truly Posibble Event” ini di filmnya? Soal birokrasinya kah? Tentang media yang di soroti di film ini? Atau tentang si kometnya? Coba yang udah nonton bisa kasih saya pencerahan haha, atau yang belum nonton silakan nonton dulu nanti ceritain ya bagaimana pendapat kalian?


3. Penampilan spesial Arianna Grande

Tadinya berharap ngeliat Arianna bisa jadi tokoh yang cukup penting di film ini karena dulu sempat liat pengumuman cast-nya saat baru akan di produksi. Ternyata hanya jadi pemanis kayak di Screem Queen. Arianna tampil cantik banget di film ini, walaupun hanya dapet sedikit dialog dan penampilan nyanyinya menjadi nilai plus banget(lagunya bagus banget, sampe hampir menangis gue pas dia nyanyi). Arianna Grande berperan sebagai Riley Bina seorang penyanyi yang tenar dan kayaknya agak problematik, sebenarnya sayang banget nggak diperdalam sosok Riley di sini. Mungin karena kebanyakan cast juga sih, Chris Evans tadinya juga akan muncul tapi katanya di potong pas ada adegan Chris Evans. Dan memang kekurangan film ini bertabur bintang yang hanya jadi pemanis dan bikin gagal fokus.


Don’t look up menurut gue menjadi film penutup terbaik di tahun 2021 ini.  Oh iya ada dua credit scene, satunya ditengah dan satunya diakhir. Jadi jangan dulu beranjak setelah nonton.


Post a Comment

0 Comments