slider

American Horror Story - Melihat Sisi Mistis Paman Sam


Semaju apapun suatu negeri, mereka punya sisi mistis yang tidak bisa hilang. Mitos-mitos, urban legenda, kisah misteri dan kepercayaan adat yang melekat juga di negeri Paman Sam, ngeri yang terkenal dengan teknologi-teknologi canggih.

Melalui American Hrror story kita bisa melihat itu semua. Film televisi yang kini sudah sampai 8 season ini, banyak menggaet bintang-bintang hollywood America seperti; Lady Gaga, Adam Levine, Zachary Quinto, Evan Peters, Emma Roberts, Dylan McDermott, Matthew (Matt) Bomer dan masih banyak lainnya.

Setiap Season sepertinya mempunyai jalan cerita yang berbeda, Karena gue sendiri baru menamatkan season satu dan sedang pertengahan nonton season duanya. Dan dari dua season itu sepertinya nggak ada korelasinya. Untuk season pertama ini mengisahkan tentang Murdered House, rumah yang dibangun oleh seorang dokter jenus itu adalah tempat dimana banyak orang-orang yang mati dengan teragis, dari mulai bunuh diri, (Paling banyak)dibunuh, sampai mati mendadak ada. Rumah ini terus berganti pemili dan kebanyakan mati teragis para penghuninya. Kejadian tersebut membuat rumah itu dijual murah. Suatu hari ada pasangan dari Boston bersama anak peremuannya yang masih SMA, membeli rumah tersebut.

Pasangan tersebut ternyata nggak rukun, karena ssang istri pernah mergokin suaminya itu selingkuh di rumahnya sendiri. Makanya dia masih ngrasa nggak rela, apalagi suaminya selingkuh setelah si istri keguguran. Sedangkan anaknya, bermasalah karenanmerasa terbebani dengan masalah kedua orangtuanya itu. Beberapa kali dia mencoba nyakitin diri sendiri dengan menyilet tangannya sendiri atau minum obat-obatan berlebih.

Sementara itu ada tetangga yang usil banget, suka maling ke rumah mereka diam-diam, terus anaknya yang masuk ke dalam rumah mereka tanpa permisi. As we know lah, penunggu rumah itu pastinya nggak tinggal diam. Mereka mulai ngganggu membuat mereka nggak betah, atau mengajak mereka untuk tetap tinggal disini selamanya (dengan cara membunuh mereka pastinya). Banyak flashback di season ini, mengisahkan kemalangan-kemalangan penghuni sebelumnya. Seperti pemilik rumah pertamam yang dibunuh istrinya sendiri sedangkan sang istri bunuh diri setelahnya karena ia merasa depresi anaknya dibunuh oleh orang tak dikenal dengan keji. Ada pula korban-korban mal praktek, pembunuhan dua mahasiswa kedokteran dengan sadis. Dan hal yang lucu adalah ada hantu yang nggak sadar mereka sudah mati dan terus berkeliaran di sekitar rumah dan mengangga mereka masih hidup sehingga perlu disadarkan.

Sedangkan season dua, mengisahkan sebuah rumah sakit jiwa yang mengurus para pasiennya yang kebanyakan pembunuh, ada pula nymphomaniac. Dan mereka diperlakukan dengan tidak manusiawi, seperti di cambuk sampai di terapi listrik agar mereka bertaubat. Salah satu dokter disana rupanya membuat percobaan, yang mana manusia sebagai objeknya. Mereka dijadikan monster pembunuh yang haus darah.

Warning, film ini nggak cocok untuk di tonton anak dibawah umur wkwkwk. Karena banyak adegan syurnya gais. Kamu harus kuad iman dan kebijakan para penonton dalam menyikapinya. Adegan 18+ mirip-mirip film Game of thrones lah.





Post a Comment

1 Comments

  1. di amerika cerita legendanya dijadiin sinetron yang berjilid jilid tapi tak punya kaitan satu sama lain. disetiap episode ya.

    ReplyDelete